Minggu, 31 Maret 2013 | By: Hasan

Cara Memilih Komponen Komputer Rakitan Bagi Newbie ( Pemula)

Komputer rakitan sudah tidak asing lagi untuk kita dengar selama ini. Banyak orang yang menggemari dan hobi untuk merakit sebuah komputer, entah itu hanya di buat untuk bermain game, untuk bekerja atau pun sekedar untuk sebuah kontes atau perlombaan merakit sebuah komputer dengan performa terbaik dan juga tampilan yang menarik. Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tips dan trik kepada Anda yang masih awam untuk untuk memilih atau merakit komputer yang sesuai dengan kebutuhan Anda.


Dalam merakit sebuah komputer hal pertama yang perlu untuk Anda perhatikan adalah dalam menentukan fungsi komputer yang akan Anda rakit, apakah komputer itu akan Anda gunakan untuk bekerja seharai hari atau hanya Anda gunakan untuk bermain game atau multimedia saja. Setelah Anda menentukan fungsi komputer yang akan Anda rakit hal kedua yang perlu untuk Anda lakukan adalah memilih setiap komponen penting untuk sebuah komputer rakitan, diantaranya adalah:

1) Motherboard (Mainboard)
Motherboard merupakan papan sirkuit sebagai tempat penghubung setiap komponen dalam CPU. Motherboard yang juga sering disebut dengan istilah “mobo” ini sangatlah berpengaruh untuk kinerja komponen yang lain. Motherboard merupakan induk dari semua komponen ang terdapat dalam CPU.


2) Prosesor
Prosesor merupakan otak dari CPU Anda. Berdasarkan dari fungsi komputer dapat kita ketahui terdapat dua jenis prosesor yang menguasai pasar komputer dunia saat ini yakni Intel dan juga AMD. Masing masing dari prosesor tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Jika Anda mengiginkan sebuah komputer untuk pekerjaan Anda saya menyarankan untuk memilih prosesor Intel, tetapi jika Anda menginginkan media hiburan Anda bisa memilih prosesor AMD.



3) RAM (Random Access Memory)
Random Access Memory merupakan media penyimpanan pada komputer yang berfungsi untuk mendukung dan melayani prosesor pada saat melakukan proses komputing. Yang perlu Anda ingat sebelum membeli RAM, ketahuilah terlebih dahulu mengenai motherboard dan juga prosesor Anda. Karena belum tentu setiap RAM bisa compatible dengan Mainboard dan juga prosesor Anda.


4) Hardisk
Komponen ini merupakan rumah bagi setiap file file yang akan Anda simpan dalam komputer. Media penyimpanan ini berfungsi untuk menyimpan data di komputer Anda, saya menyarankan kepada Anda untuk memilih Harddisk yang bertype SATA, karena type ini memiliki kelebihan pada kecepatan dan juga komponen yang lebih simpel dan rapi. Sehingga Anda akan dapat dengan mudah untuk menatanya pada saat di rakit.


5) Power Supply
Power Supply merupakan sumber daya listrik untuk dialirkan ke semua komponen komputer Anda. Satu hal yang perlu Anda ingat ketika memilih power supply adalah pilihlah power supply yang memiliki kumparan kapasitor yang banyak, karena dengan kumparan kapasitor yang banyak dapat menampung daya listrik yang banyak pula untuk dialirkan kesetiap komponen komputer.


Tips memilih komponen utama dalam merakit sebuah komputer rakitan di atas hendaknya Anda ingat dan pelajari, untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam merakit sebuah komputer rakitan yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Ingin tau Cara Merawat Komputer Dengan Mudah?

Terkadang rutinitas kita dalam menggunakan komputer rumah atau pun kantor sering kali menyebabkan rasa lelah pada diri kita. Akan tetapi bagaimana jika kali ini komputer Anda lah yang mengeluh lelah dan sering kali eror atau yang lebih tepatnya mengalami penurunan performa dari waktu kewaktu?


Keadaan seperti ini merupakan dampak dari pemakaian komputer yang berlebihan dan juga jarangnya Anda melakukan perawatan secara rutin pada komputer Anda, atau kemungkinan Anda juga merasa takut akan terjadi kerusakan ketika Anda melakukan perawatan pada komputer atau PC. Kekhawatiran Anda tidak akan terjadi jika Anda melakukan perawatan komputer Anda dengan benar. Pada umumnya dalam merawat komputer ada dua bagian penting yang perlu untuk Anda lakukan yakni merawat hardware dan juga software.

Kegiatan ini sangatlah mudah untuk Anda lakukan sendiri, berikut ini cara merawat komputer dengan mudah:

1) Merawat Hardware

Hardware merupakan perangkat keras pada komputer Anda, pada umumnya cara merawat hardware ini dapat Anda lakukan dengan cara mengecek dan membersihkan setiap komponen yang ada di CPU Anda.Masalah yang sering timbul dari hardware adalah menempelnya debu atau kotoran kotoran yang lain pada bagian bagian tertentu dari komponen CPU seperti pada  motherboard (mainboard), harddisk, memori (RAM), power supply, dan sebagainya.

Yang perlu untuk Anda lakukan adalah dengan membersihkan debu atau kotoran tersebut yang menempel dengan kuas atau sikat yang kering. Perlu Anda ingat jangan mengggunakan cairan apapun untuk membersihkan setiap komponen dari CPU ini karena akan merusak komponen CPU Anda. Bersihkan debu atau kotoran yang menempel pada setiap komponen CPU Anda, lakukanlah secara rutin dengan durasi waktu setiap satu bulan atau satu minggu sekali tergantung selera Anda.

2) Merawat Software

Hal ini tidak kalah pentingnya dengan point di atas, merawat software juga perlu Anda lakukan secara rutin mengingat sebagian besar kinerja komputer bergantung pada software yang ada di komputer Anda. Yang perlu Anda lakukan untuk merawat software adalah sebagai berikut:

Scan Komputer Anda dengan Antivirus pilihan Anda secara rutin, dan juga selalu perbaharui antivirus yang telah Anda miliki dalam komputer Anda.
Lakukanlah Disk Cleanup secara rutin tujuannya adalah agar ruang pada harddisk kita berfungsi dengan maksimal.
 Lakukan Disk Defragment yang sudah tersedia dalam komputer Anda tujuannya adalah untuk menjaga agar sistem operasi dapat merapikan file file Anda yang berada buakn pada tempatnya.
Hapuslah program atau file yang sudah tidak Anda gunakan lagi.

Wisata Alam Maribaya


Perjalanan dimulai ketika saya dan teman - teman saya memutuskan untuk melakukan perjalanan ke daerah bandung untuk melepas kepenatan di tengah aktifitas yang padat. Kami semua menyewa bus untuk kedaerah bandung, kami memutuskan untuk mengunjungi wisata alam Maribaya. Obyek wisata Maribaya terletak 4 Km di tenggara Lembang . Lokasi ini memiliki sumber mata air panas , taman dan juga air terjun setinggi 2,5 meter. Maribaya adalah tempat wisata yang banyak yang di kunjungi oleh keluarga, khususnya pada liburan akhir minggu. Mata air panas di Maribaya mengandung belerang yang nyaman berenang ataupun berendam. Dari taman yang terdapat di Maribaya ini wisatawan dapat melakukan perjalanan
(trekking) sejauh 6 Km selama sekitar dua hingga tiga jam kembali ke Dago di Bandung. Tracking melalui jalan kecil melewati lembah sungai yang menghijau hingga sampai ke Bukit Dago , tempat yang bagus untuk menikmati keindahan matahari saat tenggelam di ufuk barat.
Info Harga Masuk

Tiket Masuk Perorangan : Rp. 4250
Tiket Masuk Motor : Rp. 2000
Tiket Parkir Motor : Rp. 1000
Tiket Masuk Bus : Rp. 10.000
Tiket Parkir Bus : Rp. 5000
Tiket Kolam Air Dingin & Panas
Dewasa         : Rp. 5000
Anak - Anak               : Rp. 2500


Sekilas Pemandangan yang ada di Maribaya
Ini adalah Pintu masuk area wisata alam Maribaya


Ini adalah Monumen Maribaya


Ini Adalah Area Peristirahatan yang ada di Maribaya


Ini Adalah Area Bermain yang ada di Maribaya









Mungkin itu sedikit cerita dari saya mengenai wisata alam Maribaya Bandung,dan bagi yang belom mencoba lekas lah mencoba recommended buat refreshing sejenak dari aktifitas harian hehe




Sabtu, 23 Maret 2013 | By: Hasan

Wisata Kuliner Di Tegal

Saya akan membahan Wisata Kuliner di Tegal yang juga termasuk Kota kelahiran saya. Wilayah Tegal terbagi menjadi dua yaitu Kota Madya Tegal dan Kabupaten Tegal. Tegal terletak di jalur Pantai Utara Pulau Jawa (Pantura) di Provinsi Jawa Tengah. Masyarakat Tegal terdiri dari beragam etnis yang membaur sehingga mempunyai banyak keunikan diantaranya kekhasan kulinernya.


Kuliner Khas
Tegal identik dengan Warung Tegal (Warteg) bagi sebagian masyarakat Indonesia terutama di Jakarta Warung makan yang menyediakan makanan dengan harga terjangkau. Warteg mudah ditemukan di mana-mana tapi belum tentu semua warteg pemiliknya orang tegal. Nama Warteg sudah menjadi nama generik untuk warung makan dengan harga terjangkau. Warteg tidak selalu menyediakan makanan khas Tegal, padahal banyak sekali makanan khas Tegal yang lezat.
Berikut adalah sebagian makanan Khas Tegal yang terkenal :

Sate Kambing Tegal
Sate Kambing Tegal terbuat dari daging kambing muda biasanya berumur di bawah lima bulan (balibul) sehingga dagingnya empuk dan beraroma khas. Daging kambing muda diiris kecil dan ditusuk dengan tusukan bambu dan dibakar. Karena menggunakan daging kambing muda maka tidak perlu terlalu banyak olesan bumbu pada saat membakarnya. Disajikan dengan kecap manis, irisan bawang merah, tomat dan cabe rawit. Sangat lazim dihidangkan bersama teh poci gula batu.

Soto Tegal
Soto (Sauto) Tegal memakai tauge dan tauco dengan campuran daging ayam, sapi atau jeroan babat yang di siram dengan tauco, ditaburi daun bawang, bawang goreng dan kriuk. Kriuk adalah tulang muda ayam yang digoreng kering sehingga bila memakannya akan berbunyi kriuk-kriuk ^_^ . Perpaduan dari kuah soto dan tauco menjadi manis, asam dan agak asin.

Kupat/Lontong

Di Tegal ada beberapa vasiasi kupat (ketupat/lontong) yaitu Kupat Ngglabed, Kupat Blengong, Kupat Bongkok, Lontong sayur. Bahan kupat atau lontong sama saja dari beras. Perbedaannya adalalah Kupat Ngglabed kuahnya kental, itulah kenapa dinamai kupat ngglabed yang berarti lengket/kental, biasanya disajikan dengan sate kerang. Penjual kupat ngglabed banyak terdapat di pinggir jalan dan alun-alun Tegal
Kupat Blengong mirip dengan kupat ngglabed yang membedakannya karena disajikan dengan sate blengong. Blengong adalah hasil percampuran antara entog (mentog) betina dan bebek yang jantan. Biasanya para pedagang sate blengong di Tegal mulai menggelar dagangannya ketika menjelang sore. Daerah pusat Kupat Blengong adalah Tegal Sari. Tepatnya di daerah persawahan yang namanya sawahpari.
Kupat Bongkok berasal dari Desa Bongkok, sebelah timur Kota Tegal. Kupat Bongkok terdiri dari lontong yang ditaburi tauge rebus, sambal goreng yang dibuat dari krupuk mi dan disiram dengan kuah kari tempe kemudian diberi kecap manis. Menjadi ciri khas adalah tempenya karena terbuat dari tempe semangit, yaitu tempe yang sudah matang sehingga hampir busuk. Sebelum di masak, tempe disimpan selama dua hari pake bumbu kari tanpa santan.
Kupat ini biasa di jajakan di pinggiran jalan atau di gerobak keliling. Sederhana banget kan? Yoi.. Kupat ini emang sederhana banget, dan penjual kupat ini emang di bawah pohon di pinggir jalan, tapi jangan heran yah kalau pembelinya dateng pake mobil bagus.
Sedang lontong sayur terkenal di sepanjang jalan belakang Kantor PLN Slawi. Ciri khasnya adalah kuahnya santar encer berwarna kuning dengan isi tauge dan disajikan dengan sate ayam kampung.

Nasi Lengko
Nasi lengko adalah nasi putih biasa yang diberi bumbu kacang, tauge, timun, tahu goreng, dan diberi kerupuk kuning diatasnya dan kecap manis. Nasi Lengko versi Tegal tidak ditaburi daun kucai seperti Lengko Cirebon.

Tahu Aci
Tahu aci adalah tahu goreng yang diberi adonan sagu, rasanya yang gurih menjadikannya oleh-oleh yang populer. Ada juga tahu pletok, yang membedakannya adalah Tahu Aci terbuat dari tahu yang dibelah serong membentuk segitiga da diberi adunan aci (sagu), sedangkan tahu pletok dibuat dari tahu yang dibelah melebar dan diberi adonan aci encer kemudian digoreng.

Pia/Sumpia
Sentra kue Pia berada di Jl. Veteran, yang paling terkenal Kue pia buatan Nyonya Liao. Pia dengan beragam isi, mulai dari kacang hijau, cokelat, nanas, susu, dan lainnya itu banyak dijadikan oleh-oleh bagi wisatawan yang datang ke Tegal. Selain Pia Ny. Liao, ada sekitar 4 pembuat kue pia di daerah ini.



Nasi Ponggol
Seporsi nasi berisi lauk yang terdiri dari Tahu, Tempe, Ikan Asin Oreg Oreg Tempe Berupa Tempe yang diiris kecil kecil dan ditumis. Akhir akhir ini banyak disebut orang di Kota Tegal Ponggol Setan ( karena dijualnya malam setelah Jam 9 malam sampai pagi hari ) Konotasi "Setan " karena yang makan malam malam adalah setan yang bergentayangan bukan manusia.



Teh Poci
Tegal mempunyai banyak pabrik teh karena masyarakat Tegal suka ngeteh. Karena teh diseduh di poci tanah liat maka terkenal dengan istilah teh poci.





Martabak Lebaksiu
Lebaksiu merupakan kecamatan di Kab. Tegal yang kebanyakan penduduknya berjualan martabak telur maupun martabak manis. Walaupun konon martabak adalah makanan khas Melayu yang dipengaruhi budaya India, namun di Jakarta, pembuat dan penjual martabak kebanyakan berasal dari Lebaksiu. Bahkan untuk memberi kesan lain dari pada yang lain banyak penjual martabak tegal di Jakarta yang menamai jualannya Martabak Bangka.



Pilus Kletuk
Sejak dulu pilus merupakan makanan ringan yang sangat digemari di Tegal, terbuat dari tepung sagu dicampur daun kucai dan dibentuk bulat-bulat kecil. Rasa yang gurih asin menjadikannya cocok untuk dicampur dengan kuah bakso atau soto.

Begitulah Kira - Kira beberapa Kuliner dari Kota kelahiran saya yaitu Tegal. ^^